Admin SD Plus Al-Muhajirin
Admin SD Plus Al-Muhajirin
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

Mari Bersinergi!

 


Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) sinergi berarti kegiatan atau operasi gabungan. Menyikapi banyak kejadian buruk yang menodai Bulan suci Ramadhan sepertinya layak sekali bagi kita semua khususnya semua komponen masyarakat untuk bersinergi membuat sebuah komitmen suasana tetap aman, damai dan tentram.

Bagaimana tidak, hampir setiap hari kita mendapatkan berita negatif di masyarakat seperti, tawuran, geng  motor, perang sarung, perkelahian, balap liar dan banyak lagi yang lainnya di mana semua itu terkadang hanya dipicu oleh hal sepele, yang lebih mengkhawatirkan  bahwa semua pelaku kejadian tersebut adalah mereka yang notabenenya adalah pelajar yang masih aktif di bangku sekolah.

Sebuah pertanyaan besar timbul dalam benak kita dan bisa kita ajukan semisal, apa yang anak-anak kita lakukan dalam waktu senggang mereka? Mengapa mereka bisa berbuat sedemikain brutal? Bagaimana peran serta orang tua di rumah? Apakah mereka menanyakan kepada orang yang ada di rumah atau menanyakan kepada tetangga di mana anak-anak mereka? Apakah di rumah ada peraturan keluarga?. Karena pada dasarnya bagaimana para pelajar kita bisa berbuat sedemikian rupa dan rata-rata kejadian-kejadian tersebut terjadi dan dilakukan pada malam hari. Tidak adakah atau kurang kontrolkah mereka dari orang tua mereka?

Di sinilah  kita perlu bersinergi mulai dari aparat penegak hukum, organisasi masyarakat,sekolah, masyarakat itu sendiri dan keluarga serta tentu saja dukungan dari pemerintah daerah setempat dengan semisal membuat peraturan yang mengikat kepada warga masyarakat pelajar dengan tidak diijinkannya keluar malam. Pun begitu pihak keluarga harus memantau putra-putrinya sebagai bentuk dukungan dan kedisiplinan mendidik anak-anak mereka sehingga sinergitas ini berbuah manis. Minimal segala bentuk tindak kejahatan atau kejadian-kejadian negatif bisa direduksi dan diminimalisasi, dan besar harapan masyarakat kejadian-kejadian tersebut tidak ada lagi demi masyarakat aman, damai dan tentram.    


Berbagi

Posting Komentar