SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI SD PLUS AL-MUHAJIRIN PURWAKARTA

Media sosial kami

Silahkan ikuti kami di media sosial.

Penghargaan

SD Plus Al-Muhajirin menerima penghargaan MOST ADMIRED CHAMPIONS dengan kategori "FAVORITE ISLAMIC ELEMENTARY SCHOOL IN QUALITY EDUCATION PROGRAM OF THE YEARS 2021".

Guru dan Staf

Guru dan staf SD Plus Al-Muhajirin.

Bangunan Utama

Guru dan staf SD Plus Al-Muhajirin dengan background bangunan utama.

PERJUSA

Perkemahan Jumat Sabtu, Lokasi Wanakula Camp 2-3 September 2022. "MELALUI KEGIATN PERJUSA, KITA WUJUDKAN PENGGALANG BERKARAKTER, PEDULI, DISIPLIN DAN TERAMPIL"

SELAMAT dan SUKSES

SD Plus Al-Muhajirin mendapat Penghargaan Indonesian School Excellent 2022 di Bandung

Kamis, 18 Agustus 2022

Memperkenalkan Adat Istiadat dan Budaya melalui Fashion show

 



Satu hari setelah hari kemerdekaan Indonesia, tepatnya Kamis, 18 Agustus 2022, SD Plus Al-Muhajirin mengadakan berbagai perlombaan dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-77. 

Dari banyak perlombaan yang dilaksanakan, ada perlombaan yang paling banyak menyita pehatian baik dari para peserta lomba ataupun dari para penonton. Lomba itu adalah Lomba Fashion Show yang mewajibkan para peserta lomba yang diikuti oleh siswa dan guru untuk mengenakan pakaian khas dari 34 provinsi yang ada di Indonesia.

Lomba Fashion Show ini selain untuk memperkenalkan pakaian adat dari setiap daerah juga sebagai wahana penerapan materi Ilmu Pengetahuan Sosial yang membahas kenanekaragaman etnis adat istiadat dan budaya yang ada di Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang terbentang dari Sabang sampai Meraoke.

Semoga warga lingkungan sekolah SD Plus Al-Muhajirin bisa lebih mengenal budaya bangsa dan mampu menghargai budaya daerah sebagai cikal bakal budaya bangsa.